27 Oct 2012

Segala jenis Cream


Krim adalah kepala susu yang rasanya enak dan kalo dikocok dalam keaadaan dingin bisa jadi kaku seperti es krim. Tersedia dalam bentuk cair, bubuk, dan siap semprot.
Yang bentuknya cair, dikemas dalam kemasan tetrapak, kalo di supermarket carinya di bagian dingin-dingin deket keju and the gank.
Yang bentuknya bubuk, harus dicampur dengan air es, baru bisa dipakai. Biasanya di kemas dalam kardus atau kantong aluminium. Kalo di supermarket cari aja di bagian bahan kue.
Sedangkan yang siap semprot, bisa langsung disemprotkan ke atas makanan. Kemasannya kaleng kayak hairspray :) Di supermarket tempatnya juga di bagian dingin-dingin deket keju.
Dari penggunaannya, krim digunakan untuk membuat kue dan untuk memasak.
Cream untuk memasak, biasanya mencantumkan “for cooking” pada kemasannya. Rasanya tawar dan bentuknya lebih encer.
Cream untuk membuat kue bentuknya lebih kental dan sebagian ada yang sudah diberi sedikit pemanis.
Dari kekentalannya, krim ada yang thick atau disebut juga dengan double cream, cream biasa, dan yang thin atau light cream. Double Cream adalah krim dengan kadar lemak lebih dari 40%, gampang sekali kaku kalo dikocok. Di Indonesia jarang dijual, tapi penggunaannya bisa digantikan dengan cream biasa yang kadar lemaknya kurang lebih 35%.
Light cream, atau krim encer, tidak bisa kaku kalau dikocok. Biasanya digunakan untuk masakan atau saus.
Dari asal muasalnya, krim ada yang dairy dan non-dairy.
Yang non-dairy (dari lemak nabati) biasanya lebih gampang kaku kalau dikocok, daripada yang dairy (dari lemak susu asli). Dia juga lebih tahan gak meleleh di suhu ruang. Cara nyari taunya gampang, liat aja di kemasannya, ada tulisan ‘non-dairy’.
Cream yang bubuk, hampir pasti adalah non- dairy. Merk yang bubuk antara lain ada Whippy, Pondan, Bio-Bianca, dll.
Cream cair, merknya antara lain Anchor, Elle & Vire, Roselle (non-dairy), Baker’s Mix (non-dairy), Vivo (non-dairy), dll.
Cream siap semprot, merknya antara lain Anchor dan Roselle.
Maap ya penjelasannya ngoboy banget, tapi mudah-mudahan cukup jelas :D

1 comment:

  1. aku prnh bli tu krim di mini market..
    tapi kok baunya nyengat bgt gtu.
    kayak bau kentut gtu, hehehe..
    nah itu masih bagus atw ga tu krim??

    ReplyDelete